• Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

Kesling Kit

Sanitasi yang Buruk Meningkatkan Kejadian Diare pada Anak Usia 12-59 Bulan

22 September 2023 by wp_user

Diare merupakan penyakit yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat. Penyakit ini dapat menjadi penyakit yang mematikan jika menyerang anak-anak. Menurut laporan World Health Organization (WHO) tahun 2017 diare menjadi penyebab kematian kedua pada anak-anak di bawah usia 5 tahun. Di Indonesia, berdasarkan laporan Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2018, penyakit diare juga meningkat jika dibandingkan hasil RISKESDAS tahun 2013.

Diare adalah penyakit yang dapat disebabkan sanitasi lingkungan yang buruk, seperti akses air bersih yang terbatas, jamban yang tidak memenuhi syarat sanitasi, dan sistem tangki septik yang buruk. Hasil penelitian kami pada ibu yang mempunyai anak usai 12-59 bulan di desa Pojok, Kecamatan Purwosasari, Kabupaten Bojonegoro menunjukkan bahwa ibu yang tidak punya jamban sehat, tidak punya saluran pembuangan air limbah tertutup, tidak mempunyai tempat sampah tertutup mempunyai risiko yang lebih tinggi  untuk anaknya terkena diare.

Hasil penelitian ini membuktikan bahwa sanitasi masih menjadi isu yang penting pada masyarakat yang tinggal di wilayah pedesaan. Pemerintah daerah setempat harus bekerja sama dengan tenaga kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang sanitasi yang baik. Selain itu, pemahaman yang baik kepada ibu sangat penting untuk mencegah diare pada anaknya.

Sumber : https://unair.ac.id/sanitasi-yang-buruk-meningkatkan-kejadian-diare-pada-anak-usia-12-59-bulan/

Filed Under: Tak Berkategori

Primary Sidebar

Pos-pos Terbaru

  • JAGA KEBERSIHAN MESJID UNTUK MENCEGAH PENULARAN COVID-19
  • Analisis Kualitatif Penerapan Higiene dan Sanitasi Penjamah Makanan Pondok Pesantren Al-Izzah Sebelum dan Selama Pandemi COVID-19.
  • Pengembangan media aplikasi promosi kesehatan interaktif berbasis kuis “higiene sanitasi vs covid-19” dan berita up date sebagai bentuk pencegahan virus corona pada remaja Kota Malang / Dewi Khoirun Nikmatus Z.
  • Program sanitasi UNICEF Dukung Provinsi NTT Cegah COVID-19 di 67 Sekolah Dasar di Kota Kupang
  • Kiat Hotel Bintang 5 Jaga Sanitasi Pasca Pandemi

Komentar Terbaru

Tidak ada komentar untuk ditampilkan.